Social Icons

Monday 16 June 2014

PROFIL Timnas Belgia di Piala Dunia 2014


Belgia telah tampil dalam sebelas putaran final Piala Dunia. Prestasi terbaik mereka adalah masuk semifinal Piala Dunia 1986 Meksiko. Langkah Belgia menuju final dihentikan Argentina, yang akhirnya keluar sebagai juara.



Untuk Piala Dunia 2014 Brasil, Belgia berpotensi mengulang sejarah Piala Dunia 1986. Bahkan, tidak tertutup kemungkinan, Belgia bisa mencetak rekor baru. Hal ini mengacu performa mereka selama babak kualifikasi. Pada putaran final, Belgia menjadi tim unggulan di Grup H, yang juga dihuni oleh Aljazair, Rusia, dan Korea Selatan.

Jika pelatih Marc Wilmots bisa menjaga antusiasme dan mentalitas anak-anak didiknya, Les Diables Rouges (Setan Merah) bukan hanya bisa lolos dari fase grup, tetapi juga menjadi ancaman bagi siapa pun.(/fas)

Berikut Profil Timnas Belgia :

Julukan : Rode Duivels, Diables Rouges, Rote Teufel (Setan Merah)
Pelatih : Marc Wilmots
Asosiasi : Union Royale Belge des Sociétés de Football Association
Juara : -
Aparel : Burrda Sport
Group : H
Jadwal : 

[17 Juni 2014] Belgia vs Aljazair                         Stadion Belo Horizonte
[22 Juni 2014] Belgia vs Rusia                            Stadion Rio de Janeiro
[27 Juni 2014] Korea Selatan vs Belgia              Stadion Sao Paulo

Skuad Timnas Belgia :

[1] Thibaut Courtois
[2] Toby Alderweireld
[3] Thomas Vermaelen
[4] Vincent Kompany
[5] Jan Vertonghen
[6] Axel Witsel
[7] Kevin De Bruyne
[8] Marouane Fellaini
[9] Romelu Lukaku
[10] Eden Hazard
[11] Kevin Mirallas
[12] Simon Mignolet
[13] Sammy Bossut
[14] Dries Mertens
[15] Daniel Van Buyten
[16] Steven Defour
[17] Divock Origi
[18] Nicolas Lombaerts
[19] Mousa Dembele
[20] Adnan Januzaj
[21] Anthony Vanden Borre
[22] Nacer Chadli
[23] Lauren Ciman

Jersey Timnas Belgia :


sumber gambar : goal.com

No comments:

Post a Comment

 

Link

Amikom

Translate

 
Blogger Templates