Social Icons

Tuesday 10 June 2014

PROFIL Timnas Mexico di Piala Dunia 2014


Meksiko menyelesaikan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2014 Brasil zona Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Karibia sebagai juara Grup B dengan nilai 18 dari 6 pertandingan. Namun, pada putaran keempat, mereka finis di peringkat keempat sehingga harus melakoni babak play-off. Pada babak play-off, Meksiko bertemu Selandia Baru. Setelah menang 5-1 di Meksiko City, Meksiko menang 4-2 di Wellington.

Di Piala Dunia 2014 Brasil, anak-anak didik Miguel Herrera berada di Grup A bersama dengan Brasil, Kroasia, dan Kamerun. Dalam lima penampilan terakhir di Piala Dunia, Meksiko selalu tersingkir di babak 16 besar. Pada Piala Dunia 2006 Jerman dan 2010 Afrika Selatan, mereka selalu kalah dari Argentina. Mereka hanya dua kali masuk perempat final, yaitu ketika menjadi tuan rumah pada 1970 dan 1986.(/fas)

Berikut Profil Timnas Mexico :

Julukan : El Tricolor, El Tri, La Verde
Pelatih : Miguel Herrera
Asosiasi : Mexican Football Federation (FMF)
Juara : -
Aparel : Adidas
Group : A
Jadwal : 

[13 Juni 2014] Meksiko vs Kamerun        Stadion Natal
[18 Juni 2014] Brazil vs Meksiko             Stadion Fortaleza
[24 Juni 2014] Kroasia vs Meksiko         Stadion Recife

Skuad Timnas Mexico :

[1] Jose Corona
[2] Francisco Rodriguez
[3] Carlos Salcido
[4] Rafael Marquez
[5] Diego Reyes
[6] Hector Herrera
[7] Miguel Layun
[8] Marco Fabian
[9] Raul Jimenez
[10] Giovani dos Santos
[11] Alan Pulido
[12] Alfredo Talavera
[13] Guillermo Ochoa
[14] Javier Hernandez
[15] Hector Moreno
[16] Miguel Ponce
[17] Isaac Brizuela
[18] Andres Guardado
[19] Oribe Peralta
[20] Javier Aquino
[21] Carlos Pena
[22] Paul Aguilar
[23] Jose Juan Vazquez

Jersey Timnas Mexico :

sumber gambar : goal.com

No comments:

Post a Comment

 

Link

Amikom

Translate

 
Blogger Templates